TpdoTfM5GpzpTSYlTUr6GfG7GA==
Light Dark
Sukriadi melaporkan AJ ke Polres Wajo karena merasa nama baiknya dirusak dan difitnah

Sukriadi melaporkan AJ ke Polres Wajo karena merasa nama baiknya dirusak dan difitnah

Table of contents
×

Ket Foto Ilustrasi 

detikinews.id
| Wajo Sukriadi mendatangi Markas Polisi Resort (Mapolres) Wajo untuk melaporkan oknum berinisial AJ karena merasa dirusak nama baiknya dan difitnah.

 

“Saya yakin dia (AJ-red) secara sadar melakukan penyerangan secara pribadi, dan fitnah kepada diri saya melalui WhatsApp Group (WAG) Humas Polres Wajo, dan hari ini saya menuntut rasa keadilan dengan melaporkannya,” ujar Sukri, Senin, 12/6).

 

Menurut Sukri, penyerangan secara pribadi dan fitnah tanpa bukti jelas sangat mengganggu kehidupan dirinya dan keluarganya.

 

"Selain pencemaran nama baik, ada fitnah yang saya terima. Dia menyebut kalau saya menghalangi pekerjaan orang. Saya kemudian bertanya, siapa memang anda?,” jelasnya.

 

Dia juga menyebut oknum AJ bahkan mengatakan, "Adakah nomor rekening". Sukri menambahkan oknum tersebut bahkan mengatakan "Sampaikan saja kalau butuh uang".

 

Sukri menyesalkan tindakan yang dilakukan AJ terhadap dirinya dengan menyebarkan informasi palsu dan perbuatan fitnah, sehingga dia merasa perbuatan AJ sama saja mencemarkan nama baiknya dihadapan orang banyak (umum). (2R)