![]() |
Ket Foto Ilustrasi |
LSM KOBAR INDONESIA Desak Pemerintah Kabupaten Wajo Prioritaskan Keadilan dan Transparansi
detikinews id | Wajo Wahyu Shoultan Lambadik, Ketua Umum LSM KOBAR INDONESIA, mengeluarkan pernyataan terkait isu-isu penting yang mewarnai awal tahun di Kabupaten Wajo.
LSM KOBAR INDONESIA mencatat dua hal yang perlu menjadi perhatian serius bagi pemerintahan baru di Kabupaten Wajo.
Pertama, pembelian randis yang belum jelas pos anggarannya. "Kita masih belum tahu dari mana sumber dana pembelian randis tersebut," ungkap Wahyu.
Kedua, penyewaan aset pemda RTH yang dianggap merugikan pedagang yang sudah lama beroperasi di tempat itu. "Pedagang-pedagang tersebut telah lama bergantung hidup di tempat itu, namun dengan penyewaan aset tersebut, mereka menjadi rugi," tambah Wahyu.
Sekda kabupaten Wajo yang konfirmasi oleh media melalui pesan WhatsApp miliknya enggan menjawab hingga berita ini kami tayangkan belum ada jawaban dari pihak YBS
LSM KOBAR INDONESIA mengharapkan pemerintahan baru di Kabupaten Wajo dapat mempertimbangkan keadilan dan transparansi dalam pengelolaan anggaran dan aset daerah.
"Kita berharap pemerintahan baru dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat Kabupaten Wajo," pungkas Wahyu.(2R)